Belitung - Berbahagialah Anda jika sudah memiliki rencana untuk berlibur ke Belitung, Pulau yang memiliki banyak pantai ini akan menyuguhkan pemandangan pantai yang indah. Tidak perlu berlama-lama, cukup 45 menit dari Jakarta, Anda akan tiba di Bandara Hanandjoedin Tanjungpandan. Anda juga tidak perlu kuatir akan kemacetan yang akrab di kota Jakarta, karena disini, Anda lah sang pemilik jalan. Kesejukan udara dan ketenangan di Pulau Belitung, adalah sesuatu yang tidak bisa dibeli dengan kemewahan ibukota Jakarta. Berikut adalah 10 tempat yang wajib Anda kunjungi jika berpetualang di Negeri Laskar Pelangi ini :

1. Pantai Tanjung Pendam.
Pusat rekreasi rakyat yang terletak di tengah kota ini, menawarkan sunset view yang luar biasa. Anda bisa berjalan di sepanjang pantai, atau berolahraga ringan di beberapa sarana olah raga yang tersedia dikawasan ini. Dan suatu keputusan yang tepat, jika Anda memutuskan untuk menginap di sekitar kawasan ini. ada beberapa Hotel yang terletak tidak jauh dari tempat ini. Disana anda juga bisa melihat dan memiliki kerajinan khas belitung dari beberapa galeri seni yang terletak di sisi kiri pantai. Apabila anda membawa putra dan putri, jangan khawatir mereka akan kebosanan, karena beberapa permainan anak-anak juga tersedia disini, anda tinggal mengawasinya dari jejeran warung makanan ringan di sebelahnya.

2. Pantai Tanjung Tinggi.
Berjaral 27 KM dari pusat kota, Pantai Tanjung Tinggi sudah sangat terkenal. Pantai satu ini perlu lagi diragukan keindahannya. tumpukan batu granit yang tumpang tindih bak diatur, berpadu dengan bibir pantai yang luas dan memanjang, menggoda Anda untuk merasakan kejernihan air laut dan putihny pasir pantai.  Belum puas seharian ?? tenang saja, salah satu hotel berbintang berada tepat di pinggir pantai. Sssttt...!! Anda juga bisa berpose bak pemain laskar pelangi, disalah satu spot yang menjadi lokasi syuting film yang fenomenal itu. atau berlari-lari kecil diantara sela-sela batu sembari kamera merekamnya. 

3. Pantai Tanjung Kelayang
Pasir putih dan pantai yang memanjang, dihiasi dengan nyiur pohon kelapa menjadi daya tarik pantai ini. Kondisinya yang masih alami, membuat tempat ini menjadi sasaran para pelaut mancanegara untuk berkumpul setiap tahunnya dalam acara Sail Belitung. Ratusan yacht dari mancanegara menambatkan perahu mereka dan menikmati keindahan alam belitung. Cobalah buah kelapa yang segar disana, sembari kerabat Anda menyiapkan kamera untuk mengabadikan setiap sudut keindahan Pantai Tanjung Kelayang ini.Jika anda beruntung, jangan lupa menyiapkan uang untuk membeli ikan segar dari nelayan setempat yang baru saja pulang dari melaut.

4. Resort Bukit Berahu
Tempat satu ini memiliki restoran yang berhadapan langsung dengan keindahan pantai bukit berahu, tentu saja ini menjadi pilihan yang tepat untuk memanjakan pasangan anda dengan romantic dinner. Aneka makanan Indonesia dan tradisional khas Belitung tersedia disini.Pemandangan yang luas serta suasana yang romantis, tentu saja membuat anda tak ingin berpisah dengan pasangan Anda.Jangan kuatir, Anda bisa memesan beberapa cottage yang ada, pada pagi hari, berjalanlah dan rasakan kesejukan pantai yang ada didepan cottage anda. Masalah privasi jangan anda kuatirkan, karena didini, privasi anda akan sangat terjaga untuk melengkapi keindahan bulan madu anda bersama orang yang baru saja hadir dalam kehidupan anda.

5. Island Hopping
Untuk bisa sampai kesini anda harus menggunakan traditional boat yang bisa anda sewa dari nelayan atau bisa lihat disini . Hanya berjarak 30 Menit dari bibir pantai Tanjung Kelayang , Pasir putih yang indah dan mercusuar yang eksotis menanti anda dengan wajah yang sumringah. Pulau yang bisa anda kelilingi dalam waktu 10 menit ini, benar-benar luar biasa, bila beruntung, anda akan menemukan anak-anak penyu yang baru saja menetas berusaha menuju laut yang biru. Naiklah kepuncak mercusuar, dan kabarkan pada keluarga dan teman-teman di daerah asal Anda, betapa indahnya pemandangan di pulau ini. Pulau lengkuas adalah rute wajib Island hopping. banyak spot-spot cantik bagi anda penyuka snokrling. Untuk menghemat biaya, kebanyakan turis melakukan sharing boat. atau bila anda berjumlah 5-6 orang dapat langsung membuat grup sendiri dengan mengambil paket island hopping yaitu mengitari Pulau Batu Garuda, Pulau Pasir, Pulau Batu Belayar, Pulau Lengkuas dan Pulau Kepayang .


6. Danau Biru
Sejatinya danau biru adalah lokasi tambang kaolin yang terletak di desa Air Raya, Tanjungpandan. Sinar matahari dan kandungan mineral yang ada di danau ini memantulkan cahaya biru pada siang hari, itulah mengapa danau ini disebut danau biru. Danau ini menjadi salah satu tempat favorit para fotografer. Anda bisa menyempatkan berkunjung kesini dalam perjalanan ke bandara, karena letaknya yang searah. Sebaiknya anda berkunjung pada hari libur, karena pada hari biasa akan sedikit berdebu karena aktifitas penambangan yang masih aktif hingga saat ini. berhati-hatilah, jangan berdiri terlalu dekat, karena tanah di pinggir danau lawan longsor.



7. SD Laskar Pelangi Dan Museum Kata 
Lokasi satu ini juga sangat menarik, terletak di Kabupaten Belitung Timur atau 1 jam dari Tanjungpandan, bangunan sekolah yang miring dan ditopang di salah satu sisinya supaya tidak roboh, menjadi salah satu saksi ketenaran film laskar pelangi. Dan rasakan sisa-sisa semangat seorang anak muda pedesaan untuk mengekjar cita-citanya disini. Sebaiknya anda jangan melupakan kamera anda, jika tidak ingin kehilangan momen di tempat ini. Dari sini anda juga dapat mengunjugi Museum Kata Andre Hirata, berbagai klipping dan saduran tentang sastra menulis dari seorang Andre Hirata dapat anda temui disini.

8. Warung Kopi
Bagi anda yang stay di Tanjungpandan, ada beberapa warung kopi terkenal yang bisa didatangi yaitu, Warung Kopi Ake, Warung Kopi Kong Djie dan Warung Kopi Bansai. Warung Kopi Ake terletak di Komplek KV. Senang, tepatnya di sebelah Bundaran Batu Satam di tengah kota. Sedikit berjalan kaki ke bawah, Anda akan bertemu Warung Kopi Kong Djie di Jalan Siburik. Atau searah jalan ke Pantai Tanjung Pendam, Anda akan menemukan Warung Kopi Bansai, tepatnya di dalam terminal di depan Kantor Polisi Militer. Bagi Anda yang stay di Kota Manggar, anda tinggal memilih saja warung kopi mana yang anda mau datangi. Kota ini terkenal dengan sebutan Kota 1001 Warung Kopi. Bagi masyarakat manggar, Warung Kopi bukan sangat sebagai tempat untuk menikmati secangkir kopi, tetapi menjadi tempat bergaul yang sudah turun temurun. Warung kopi juga menjadi pusat informasi yang aktual dan menjadi idola segala kalangan baik laki-laki maupun perempuan.

9. Pantai Burung Mandi
Pantai Burung Mandi terletak 25 KM dari Kota Manggar, Belitung Timur dan memiliki garis pantai yang cukup panjang membentang. Corak warna warni perahu nelayan yang bersandar di pinggir pantai menjadi daya tarik tersendiri. Pantai ini cukup landai dan aman untuk berenang. Anda dapat mencicipi hidangan segar ikan bakar di warung-warung yang berjejer di sepanjang pantai. Di sekitar pantai ini anda juga dapat berkujung ke Kuil Dewi Kwan Im , Kuil Kera Putih dan Pantai Bukit Batu.

10.Pantai Nyiur Melambai
Pantai ini terletak pada jurusan bukit samak,  terletak di bawah bukit, dengan ombak yang landai, cocok untuk putra putri anda berenang. Bibir pantai yang memanjang menggoda anda untuk menelusurinya hingga ke ujung tanjung sembari mengawasi putra dan putri anda bermain di landainya pantai.
Pada waktu tertentu, tempat ini juga sering dijadikan pusat kegiatan masyarakat, baik yang bersifat umum maupun upacara tradisional.(dan)